Kategori: Berita

Rapat Tindaklanjut Kerjasama PT KTMBS dan PT PJM

PT KTMBS menghadiri undangan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur di Ruang Rapat Bengkirai Hotel Novotel Balikpapan pada Rabu, 24 April 2024 dengan agenda pembahasan terkait Tindaklanjut Kerjasama Operasi Pengamanan Aset dan Pelayanan Jasa Penundaan di Jembatan Mahulu dan Mahakam di Provinsi Kalimantan Timur antara PT KTMBS dan PT PJM.

Dalam rapat tersebut hadir Assisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov.Kaltim, Ketua DPRD Prov. Kaltim, Ketua Komisi II DPRD Prov Kaltim, Perwakilan Kepala KSOP Kelas I Samarinda, Perwakilan Kepala Distrik Navigasi Kelas I Samarinda, Direktur Utama PT KTMBS, Direktur Operasional dan SDM PT KTMBS, dan Direktur Strategi dan Komersil PT Pelindo Jasa Maritim beserta jajarannya.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :6019

Rapat Kerja Pansus Pembahas LKPJ Gubernur Kaltim Tahun 2023

PT KTMBS hadir dalam Rapat Kerja Pansus Pembahas LKPJ Gubernur Kaltim Tahun 2023 di Ruang Rapat Colors Hotel Novotel Balikpapan pada Rabu, 24 April 2024.

Pada kesempatan tersebut seluruh BUMD Provinsi Kalimantan Timur memaparkan capaian kinerja BUMD sampai dengan tahun 2023.

Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Pansus Sapto Setyo Pramono dan dihadiri Direktur Utama PT KTMBS Aji M Abidharta W Hakim, Direktur Operasional dan SDM Rano Hardani beserta jajaran manajemen dan Staff PT KTMBS.

Abi memaparkan capaian kinerja tahun 2023 yang dalam hal tersebut berisikan paparan terkait bidang usaha perusahaan, komposisi pemegang saham, modal dasar, modal di setor, kinerja keuangan tahun 2023, nilai dan jenis asset, kontribusi PAD 2019–2023 serta hal-hal penting lainnya.

Tentunya rapat tersebut menjadi wadah diskusi serta menjadi momentum untuk menerima masukan dari anggota Pansus kepada Manajemen PT KTMBS agar kedepannya mampu memenuhi target yang ditetapkan oleh Pemprov Kaltim selaku pemegang saham.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :58

Kunjungan Pj Gub Kaltim Ke Pelabuhan Kaltim Kariangau Terminal

Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik didampingi Direktur Utama PT KTMBS Aji Abidharta W Hakim dan Direktur Utama PT KKT Enriany Muis melakukan kunjungan ke Pelabuhan Kaltim Kariangau Terminal.

Pelabuhan Kaltim Kariangau Terminal memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan terlebih kedepan sebagai titik pergerakan material yang didistribusikan ke lbu Kota Nusantara (IKN).

Hal tersebut diungkapkan Akmal Malik pada Kamis, 18 April 2024 lalu dengan harapan semakin banyaknya kolaborasi pemerintah pusat dan pemerintah daerah terlebih dalam menyambut IKN sehingga adanya solusi agar Pelabuhan Kariangau bisa menjadi terminal multipurpose.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :54

Rapat Kerja Komisi 2 DPRD Prov. Kaltim Bersama BUMD Kaltim

PT KTMBS hadir dalam Rapat Kerja Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Timur yang membahas terkait “Optimalisasi Peran Strategis Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah dan Pertumbuhan Ekonomi Kalimantan Timur” pada Senin, 1 April 2024 bertempat di Platinum Hotel & Conventional Hall Balikpapan.

Terkhusus bagi PT KTMBS dan PT MBTK membahas rencana pembentukan Badan Usaha Milik Daerah PT Maloy Batuta Trans Kalimantan yang sebagaimana kita ketahui bersama bahw PT MBTK saat ini masih merupakan anak perusahaan PT KTMBS.

PT MBTK sendiri sebelumnya telah ditetapkan sebagai BUPP Kawasan Ekonomi Khusus Maloy Batuta Trans Kalimantan sebagai upaya untuk percepatan Perkembangan KEK MBTK, maka perlu untuk menjadikan PT MBTK sebagai BUMD.

Hal ini sejalan dengan dukungan pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dalam kesempatan ini adalah DPRD Provinsi Kalimantan Timur yang tentunya sangat mendukung pembentukan PT MBTK sebagai BUMD Provinsi Kalimantan Timur.

Hadir dalam kesempatan tersebut anggota Komisi II DPRD Kaltim, Assisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kaltim, Kepala Biro Perekonomian Setda Prov. Kaltim, Kepala Biro Hukum Setda Prov. Kaltim, Tim dari Universitas Mulawarman, Jajaran PT KTMBS dan Jajaran PT MBTK.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :42614

Kios Sigap Hadir di Gerakan Pangan Murah Serentak

Gerakan Pangan Murah Serentak dilaksanakan pada Senin, 1 April 2024 dalam upaya mendukung Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) tahun 2024 bertempat di Museum Samarinda.

Gelaran Gerakan Pangan Murah digelar secara serentak di seluruh provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia dengan tema “Mendukung Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan”.

PT KTMBS pun yang mendapatkan penugasan membuat inovasi berupa toko penyeimbang, yaitu Kios Sigap (Siap Jaga Harga dan Pasokan) sebagai kios penyeimbang dalam menjaga stabilitas harga dan memenuhi kebutuhan pokok masyarakat juga turut hadir sebagai upaya untuk memperkuat pengendalian inflasi dan stabilisasi harga pangan di Kaltim.

GPM juga bertujuan untuk mendukung stabilisasi pasokan dan harga bahan pangan pokok strategis, memberikan kemudahan akses bagi masyarakat terhadap bahan pokok dengan harga yang terjangkau, serta membentuk jaringan pemasaran bagi produsen pertanian.

Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Operasional dan SDM PT KTMBS Rano Hardani yang membersamai pembukaan acara sebagai kolaborasi antara DPTPH dengan Bank Indonesia, Biro Perekonomian Setdaprov Kaltim, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH), Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Perkebunan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Samarinda, Bulog, Petani/Gapoktan, UMKM dan mitra usaha lainnya.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :135

PT KTMBS Gelar Kajian Islami Bulanan, Buka Puasa Bersama dan Santunan

Ibadah puasa Ramadhan 1445 Hijriah pada hari ke-17 tepat di hari Kamis, 28 Maret 2024 diisi oleh PT KTMBS dengan kajian islami bulanan, buka puasa bersama dan santunan bertempat di Hall Kantor Bersama Perusda.

Mengawali acara, Badan Pengawas dan Direksi PT KTMBS memberikan santunan kepada anak-anak TPA TKA Bustanul Arifin dan kemudian dilanjutkan dengan tausiyah oleh Ustad Ahmad Arifin yang juga sekaligus membaca doa berbuka puasa tepat pada pukul 18.23 WITA.

Kebersamaan tersebut dirasakan tidak hanya oleh keluarga besar PT KTMBS saja, hadir juga dalam momentum tersebut PT Bara Kaltim Sejahtara, PD Sylva Kaltim Sejahtera dan mitra kerja dari PT KTMBS.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :5995

Rapat Pembahasan AD-ART PT KTMBS (Perseroda)

Rancangan akta pendirian dan anggaran dasar PT KTMBS menjadi agenda utama dalam Rapat pembahasan AD-ART PT KTMBS pada Selasa dan Rabu, 26 dan 27 Maret 2024 bertempat di Ruang Rapat Daya Taka, Lantai 3 Kantor Gubernur Kaltim.

Agenda ini dimpimpin oleh Kepala Biro Ekonomi Setda Prov Kaltim Iwan Darmawan dan dihadiri oleh Badan Pengawas KTMBS, Direktur Utama PT KTMBS Aji Abidharta W Hakim, Sekretaris Perusahaan Ahmad Basuki Nugroho dan Staf Legal. Hal ini merupakan rangkaian proses agar PT KTMBS memiliki legitimasi sebagai Badan Hukum Indonesia.

Dalam kesempatan ini Dewan Komisaris dan Jajaran Direksi diberi kesempatan untuk menyampaikan usulan draft rancangan akta pendirian dan anggaran dasar PT KTMBS kepada pemegang saham, dalam hal ini adalah Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur yang diwakili oleh Biro Ekonomi.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :653

Kios Sigap Hadir di Gerakan Pangan Murah GNPIP Kalimantan 2024

Kick Off Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Kalimantan Tahun 2024 dengan tema “Sinergi dan Inovasi Penguatan Pasokan dan Efisiensi Rantai Pasok dari Stabilisasi Harga dan Ketahanan Pangan Nasional dilaksanakan pada Rabu, 27 Maret 2024 bertempat di Pendopo Odah Etam, Kompleks Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Timur.

PT KTMBS dalam hal ini Kios SIGAP turut hadir sebagai bentuk nyata kolaborasi serta dukungan kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan juga Pemerintah Pusat dalam pengendalian inflasi daerah.

Kaltim dalam hal ini PT KTMBS yang mendapatkan penugasan membuat inovasi berupa toko penyeimbang, yaitu Kios Sigap (Siap Jaga Harga dan Pasokan) sebagai kios penyeimbang dalam menjaga stabilitas harga dan memenuhi kebutuhan pokok masyarakat.

Langkah ini akan menjadi upaya untuk memperkuat pengendalian inflasi dan stabilisasi harga pangan di Kaltim.

Adapun bapokting yang dapat langsung dibeli oleh masyarakat dengan harga terjangkau pada stand Kios Sigap di Gerakan Pangan Murah mulai dari beras, gula, minyak, cabe merah hingga daging beku.

Hadir dalam kesempatan tersebut meninjau Kios Sigap Sekretaris Daerah Prov. Kaltim, Assisten Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Setda Prov. Kaltim, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltim, Kepala Biro Ekonomi Setda Prov. Kaltim dan Direktur Utama PT Kaltim Melati Bhakti Satya (perseroda).

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :427

PRESS RELEASE PENGHAPUSAN ASET PT KTMBS BERUPA PESAWAT GA 8 AIRVAN

  1. Alasan penghapusan :

a.    1 (satu) unit Pesawat GA 8 Airvan dengan nomor seri : 03-041 dalam kondisi tidak dapat digunakan pasca mengalami keelakaan di Long Layu Nunukan, pada hari Selasa, 26 Desember 2006.

b.    3 (tiga) unit pesawat GA 8 Airvan dengan nomor seri : 03-031, 03-033 dan 03-042 berada di hanggar Eks. Bandara Temindung dan Bandara APT Pranoto sampai dengan saat ini dalam kondisi tidak laik terbang, sehingga butuh biaya besar untuk menjadikannya laik terbang.

c.     Sampai saat ini pesawat dalam kondisi belum menghasilkan, namun setiap tahunnya perusahaan mengeluarkan biaya terkait dengan pemeliharaan dan pengamanan atas seluruh Aset pesawat GA 8 Airvan. Merujuk pada data laporan keuangan dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2023, dapat tergambarkan jika Perusda Melati Bhakti Satya setiap tahunnya menanggung beban atas pengamanan dan pemeliharaan atas pesawat GA 8 Airvan, namun disatu sisi perusahaan tidak memperoleh pendapatan dari pesawat GA 8 Airvan, aset pesawat GA 8 Airvan menjadi beban setiap tahunnya.

d.    Ditinjau dari aspek ekonomi dan bisnis, pesawat GA 8 Airvan tidak layak operasi dikarenakan tingginya biaya operasional pesawat yang mengakibatkan pesawat GA 8 Airvan tidak mampu bersaing dengan kompetitor yang ada.

e.    Pabrik yang memproduksi Pesawat GA 8 Airvan telah tutup, sehingga berdampak pada sulitnya mencari suku cadang pesawat GA 8 Airvan.

Atas alasan tersebut diatas PT KTMBS telah memohon izin kepada Badan Pengawas serta Gubernur sebagai Pemegang Saham untuk dilakukannya penghapusan aset.

  • Dasar hukum penghapusan :
  1. Kepmendagri Nomor 153/2009

Berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 153 Tahun 2004 tentang Pedoman Pengelolaan Barang Daerah yang dipisahkan pada Pasal 24 yaitu :

(1) Barang yang sudah rusak dan tidak dapat dipergunakan, hilang atau secara ekonomis tidak dapat dimanfaatkan dapat dihapus dari daftar inventaris barang daerah.

(2) Tata cara penghapusan barang daerah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) terdiri dari:

a. Dijual melalui pelelangan umum atau terbatas yang masih mempunyai harga dan atau nilai ekonomis serta dibuat dalam berita acara;

  • Pelaksanaan lelang :

Untuk pelaksanaan penghapusan terlebih dahulu dilakukan pelelangan atas aset dalam hal in pesawat GA 8 Airvan sesuai dengan PMK Nomor 122 Tahun 2023 tentang petunjuk pelaksanaan lelang.

Lelang dilaksanakan berpedoman pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 122 Tahun 2023 tentang persetujuan lelang. Pelaksanan lelang dilaksanakan oleh Kantor Pejabat Lelang Kelas II dalam hal ini oleh Ibu Hj. Indera Dewi, SH., M.Kn

  • Mekanisme lelang :
  1. Lelang dilaksanakan secara offline agar peserta atau calon pembeli wajib melihat dan mengetahui kondisi pesawat secara menyeluruh beserta penjelasan permasalahan atas pesawat tersebut, sehingga calon pembeli paham atas semua kondisi pesawat sebelum melakukan penawaran pada lelang.
  • Lelang dilaksanakan dengan penawaran tertutup agar semua peserta lelang secara bersamaan dapat mengajukan penawaran secara tertulis kepada Pejabat Lelang, sehingga sesama peserta lelang tidak mengetahui berapa penawaran masing-masing peserta, dan untuk menghindari adanya pengaturan harga penawaran lelang.
  • Proses dilakukan dalam waktu yang singkat dengan alasan proses waktu lelang sukarela Non Eksekusi sudah sesuai dengan ketentuan PMK 122 tahun 2023, sesuai dengan pasal 65 ayat (6) Pengumuman lelang untuk lelang sukarela atas barang bergerak dilakukan melalui: a. selebaran atau surat kabar harian paling singkat 5 (lima) hari kalender sebelum hari pelaksanaan lelang; atau b. penayangan data terkait lelang pada situs web penyelenggara lelang paling singkat 5 (lima) hari sebelum hari pelaksanaan lelang secara terus menerus sampai dengan hari pelaksanaan lelang.

Dalam hal lelang sukarela yang dilaksanakan oleh PT Kaltim Melati Bhakti Satya  melalui Pejabat Lelang kelas II, kami telah menayangkan pengumuman di surat kabar Kaltim Pos pada tanggal 19 Maret 2023 dan di website resmi kami www.perusdambs.com ditanggal 19 Maret 2023, sehingga  jika dihitung dari waktu pelaksanaan lelang penyelenggara mengumumkan terkait lelang 6 (enam) hari kalender sebelum waktu lelang.

Pelaksanaan lelang dilakukan oleh PT KTMBS melalui pejabat Lelang Kelas II telah berpedoman pada ketentuan ketentuan yang berlku dalam hal ini Kepmendagri No 153/2009 dan PMK Nomor 122 Tahun 2023. Dan hasil lelang ini nantinya akan menjadi penerimaan bagi PT KTMBS.

Setelah proses pelelangan selesai dan Kantor Pejabat Lelang Kelas II menerbitkan risalah lelang maka selanjutnya akan dilakukan penghapusan terhadap aset yang telah selesai dilelang dari daftar invetaris barang PT KTMBS.

Selanjutnya seluruh proses penghapusan tersebut akan dilaporkan oleh Direksi PT KTMBS kepada Kepala Daerah selaku Pemegang Saham melalui Komisaris PT KTMBS

Website Visits :359

Kunjungan PT KTMBS ke PT TRANSNUSA AVIATION MANDIRI

Kunjungan dalam rangka silahturahmi dilakukan oleh PT KTMBS ke PT Transnusa Aviation Mandiri pada Senin, 25 Maret 2024 disambut langsung oleh Direktur Utama Bayu Sutanto dan Manager Cargo Sales & Charter Flight Bambang Sumartono.

Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Operasional dan SDM PT KTMBS Rano Hardani dan Manager Pengembangan Bisnis Dovist Calvino.

Tentunya tujuan dari kunjungan yang dilaksanakan di Kantor PT Transnusa Aviation Mandiri tersebut dalam rangka pengembangan bisnis dengan melihat adanya peluang bisnis yang dapat dikerjasamakan pada bidang jasa transportasi dengan PT Transnusa Aviation Mandiri.

#PTKTMBS
#BUMDKaltim
#Sinergi
#Akselerasi
#Aksi
#Transformasi
Website Visits :313